beli baju lebaran di toko online?

3 comments

Hemm.. Gimana menurut kalian dengan keberadaan toko online? Apa mereka memberikan dampak positif atau malah banyak negatifnya??

Ada sebuah kebiasaan yang masih melekat pada banyak orang ketika menjelang lebaran. Apakah itu? Yups, tradisi beli baju baru. Mulai ibu-ibu, anak-anak, dan orang tua nggak mau ketinggalan mode.  

Namun sayangnya kebanyakan orang masih memilih metode konvensional untuk melakukan tradisi beli baju baru ini. Mereka malah senang berduyun-duyun sampai berdesak-desakan  dengan para pembeli lain di pasar baju di pusat kota.

Padahal, seperti yang kita tahu dunia maya nggak kalah menyediakan fasilitas jual beli. Beraneka macam produk dipasarkan secara online. Bahkan jumlah toko online mungkin jauh melebihi toko konvensional yang ada. Teman gue juga ada yang memulai bisnis baju melalui toko online  lapakgratis.wordpress.com .


Secara garis besar, ada keuntungan yang kita dapat dengan berbelanja secara online. Pertama, nggak perlu lagi jauh-jauh ke pasar untuk beli barang. Bahkan barang susah dicari terkadang ada di toko online!  Kedua, harga yang ditawarkan sangat kompetitif loh. Ketiga, kualitas nggak kalah dengan barang jualan toko konvensional.

Tapi satu hal yang perlu diperhatikan adalah pilih baik-baik toko online yang sudah familiar atau terpercaya. Hindari toko online yang beroperasi secara mencurigakan. Dan satu lagi, pergunakan uang kita secara bijaksana.[]

3 comments

sinta 4 Agustus 2011 pukul 13.25

lucuuuuu banget bajunya,,,

Zoel 6 Agustus 2011 pukul 10.28

iya, lucu. toko online sekarang menyediakan banyak pilihan lagi.

Staff Sinteniki 16 Juni 2015 pukul 16.05

rtikel yang menarik, saya pake jasa dari jejualan.com untuk toko online saya

Posting Komentar

Terimakasih atas kunjungannya =D